Tuesday, March 5, 2013

MaLam BiRu

Suatu malam yg biru di acara mabit, sebelum orang istirahat si Taboi dan si Kasboi lagi cerita-cerita sebgai pengantar tidur. Dengan latar masjid yg dingin ber AC + gemericik hujan yang terdengar merdu dari luar (hallahh...).

Kasboi  : Pernah kah kau jatuh cinta boi?
Taboi     : Eh..? jatuh cinta? Hm.. Ada apa ini tb2 ngomong cinta? Galau karna hujan yah ente? Emang kenapa boi?  
Kasboi  : ndak ji. Mo ja cerita-cerita tentang cinta. Lagian kenapa musti tabu ngomongin cinta. Ulama sekelas Ibnul Qoyyim Al Juasiyah sj menulis buku khusus tentang cinta berarti dia sesuatu yg perlu untuk di bahas kan? Bener neh ente ndak pernah ngerasain jatuh cinta? Waktu sekolah dulu gimana?
Taboi     : Ndak tuh biasa sj. Emang ada pengaruhnya kah klo sy pernah ngerasain jatuh cinta ato ndak?
Kasboi  : bener neh g pernah? Ah.. Kasian skali ko boi. Mgkn kau tdk paham benar apa yg akan ku ceritkan ini krn kau bilang tdk pernah merasakanx. Org yg pernah merasakanx pasti akan lbh paham. Tp biarlah siapa tau ini cuma perasaan ku saja. Mgkn kau nanti bs menanggapinya.
Taboi     : Bah.. serius kali ko boi. Hbis ketemuan sama Laila & Majnun yah? Jd aneh begitu, ente kan orangnya ndak romantis biasanya, tiba-tiba ngomong cinta hahahaha...
Kasboi  : Ah siapa bilang sy ndak romantis, tanya aja sm my zaujati. Buktinya mo mi tiga anak ku :D. ente tuh ndak bs dibuktikan klo ngaku romantis. Palsu!!!  :p
Taboi     : Iya.iya ambe mie... (Telan ludah)
Kasboi  : Hahaha.. tenang boi. Bercanda ja. Ente nyaitai sj lah g usah jd serius gitu mukanya?
Taboi     : iyaa lanjut mi. (Lgsg senyum biar muka seriusnya pergi)

Kasboi  : Begini boi. Sekarang sy tanya. Org yg jatuh cinta itu kyk gimana kah? Walaupun ente bilang ndak pernah ngerasainnya, ane ndak percaya sih :p. Tp ente kan biasa baca di novel2, sy liat koleksi novel ente byk toh?
Taboi     :  Hm... rasanya itu Kyk film  kuch.kuch hota hai, boi. Ada getaran di hati kalo ketemu sm si dia, bahkan mgkn bukan lagi getaran, tp gempa tsunami mi!
Kasboi : Hahaha... begitu yah. Itu  Pengalaman ente kan boi? Mengaku me ko :p
Taboi     : Hehehe... Ndak deh! Lanjut deh!
Kasboi  : Trus apa sm si doi sj timbul getaran itu?
Taboi     : Ndak, bahkan klo  kt liat benda-benda kepunyaannya, kyk motornya parkir depan tempat bimbel, ato pas kita lewat depan rumahnya, ato tiba-tiba lihat  ada binder yg tercecer trus ada nama si doi ada disitu, wuih langsung dumbats-dumbats calleda itu hati. Gempa.gempa. Hampir tsunami kapang itu hati rasanya. Trus kt juga jd ikut suka apa yg na suka, lagunya, buku yg dia baca, ato warna kesukaannya. :D
Kasboi  : Hahaha... ente tau bener ya maksud pertanyaan ku tadi. Orang lain sy tanya begitu pada bingung dulu biasanya. Kayaknya nyambung mi ini pembicaraan ta di’.

Monday, February 11, 2013

PaSRaH dAn IkHLaS

Pada suatu hari di fakuktas Kedokteran, 2 orang sahabat lagi nyantai diskusi sambil nunggu ujian Praktikum Anatomi. Si unyil dan Si Upin. (eh... Si Ipinnya mana ? Oh Ipin masih di masjid kampus, doanya memang panjang apalagi klo mo ujian kek gini)

Si Upin bertanya pd si Unyil, "Pasrah itu apakah sama dengan ikhlas' Nyil?"
"Pasrah itu kalo kt sdh berusaha kita serahkan semuanya kpd Allah, sedangkan ikhlas itu menerima atau mengerjakan sesuatu dgn sepenuh hati hanya karena Allah." ujar si Unyil sambil perbaiki songkoknya yg miring.

"Jadi bahasa mudahnya itu ikhlas=menerima, pasrah=menyerahkan" ujar Upin sambil ngerapian sehelai rambutnya yg tertiup angin
"Betul.betul.betul." jawab si unyil

Platak!!! "Itu hak paten ku Nyiiiiiilll" si Upin menjitak si unyil, Unyil nya cm nyengir hehehe...

"Lanjut pale. Nah, ikhlas itu diletakkan dimana sih, Pin? Di awal ato diakhir ikhtiar?" kali ini unyil yg btanya.
"Kalo ikhlas itu harus hadir diawal saat mo memulai, di jaga saat sementara ikhtiar dan dipelihara terus setelah melakukan ikhtiar itu." begitu yg saya tau nyilll" jawab Upin serius.

Saturday, October 13, 2012

MeNemaNi PaSiEN sEkaRaT

Dulu waktu SMA sy sempat blg kepada temanku yg menceritakn bagaimana dia menyaksikan keluarganya yg lagi sakaratulmaut. "seumur-umur blm pernah ka liat yg begituan". Dan akhirnya kawan, sy melihat itu hampir setiap kali sy jaga waktu stase penyakit dalam di rs. Wahidin. Dan kemarin setelah sekian lama,saya kembali menyaksikannya. "ya, Allah... Bagaimana keadaan ku nanti saat malaikat maut datang menjemputku?"

Peristiwa seperti ini bukanlah hal yang setiap hari kita hadapi, mungkin sebab itu sy lihat beberapa keluarga yg bingung ketika menghadapi kondisi seperti ini. Seperti kemarin. Sy lihat pasiennya keadaan umumnya sdh sangat jelek, tensi perpalpasi, nafas sdh satu-satu, sepertinya sebentar lagi bakalan 'pergi'. Ada ibu, bapak, dan suami dari pasien itu. Mereka hanya diam, sedih menatap keluarganya yg meregang nyawa. Sy sarankan untuk 'menuntun' ato mentalkinkan dgn menyebut syahadatain ato menyebut nama Allah. Sy g tau apa krn tidak terbiasa, sungkan, kaku, ato mungkin tidak tau harus berbuat apa, mereka terlihat bingung.

Saturday, July 28, 2012

NdAk EnAkaN

Semalam ada seorang ustad berceramah tarwih dengan penuh semangat. Umurnya sekitar 65 tahunan, rambutnya sudah memutih semuanya, tp suaranya lantang dan menghentak-hentak. Sy yg tadinya terkantuk-kantuk jd hilang ngantuknya seketika, krn menurutku apa yang dia sampaikan sangatlah menarik.

Menurutnya sekarang ini kita banyak sekali kehilangan tradisi saling mengingatkan. Padahal manusia itu tempatnya salah dan lupa, dan Allah jg sdh mengingatkan dlm alquran supaya kt selalu saling ingat-mengingatkan dalam kebaikan dan kesabaran.  Perhatikanlah saat ini disekitar kita ada banyak hal yang sebenarnya salah tapi jarang orang yang mau mengingatkan atau meluruskannya. Mungkin karena banyak sekali mi orang yang melakukannya sehingga menjadi pemakluman hal yang biasa dan tidak apa melakukannya, sudah lumrah !!! 

Semua itu karena kita mgkn saja terjangkiti sebuah penyakit 'tidak enak' atau ' takut orang tersinggung' jika diberitahu atau diluruskan. Juga di satu sisi kita sangat tidak siap untuk diluruskan, cepat tersinggung jika dibilangi (dinasehati).  

Menurutnya ini sangatlah berbahaya, jika kita sdh tidak lg mau untuk saling mengingatkan. Akan semakin byk pemakluman pada sesuatu yg salah, sehingga akhirnya menjadi biasa krn byknya org yg melakukannya. Sy jd ingat beberapa tahun lalu, ketika kasus video porno Ariel peterpan yg menghebohkan itu. Tiba2 saja semua org membicarakannya, lalu melihatnya tayangan itu bersama-sama tanpa merasa malu dan dosa, walaupun di tempat umum. Knp bs begitu krn byk org yg merasa wajar melihat video itu dengan alasan penasaran betulkah itu Ariel? Kalo cm penasaran knp nontonya sampai selesai padahal durasinya dlm bebepa menit. Saat itu krn kebanyakan orang melakukan itu, kt jadi 'tidak enak' atau 'takut org tersingung' jika diingatkan kalo melihat hal yg semacam itu salah.

Bahkan sekarang ini para dai pun sepertinya jg kebanyakan sedang terjangkiti penyakit ini, 'tidak enak' atau 'takut org tersinggung'. Jadinya ceramah yang disampaikan pun lbh banyak mengikuti selera org banyak, yang lucu, yang g terlalu keras, dll. Padahal kebenaran itu hrslah disampaikan walaupun pahit rasanya.

Mengingatkan dalam kebenaran adalah bentuk dr dakwah islam. Bukan cm di atas mimbar2 ceramah sj, tp harusnya dia hdr di setiap aktivitas kita. Kadang org melakukan kesalahan memang krn dia tidak tahu klo itu salah tp krn kitanya yg  tdak enakan, kt tdk meluruskanx. Bukankah itu jg adalah kesalahan?

Simaklah kisah berikut ini... Ada dua org sahabat yg dr kecil tumbuh bersama, mereka tetanggaan. Yg satunya ini org indonesia dr keluarga muslim yg taat. Sahabtx adlh seorang tianghoa yg non muslim. Mereka hidup rukun dan toleransi dlm beragama. Mereka dr sd sampai sma selalu bersama, hingga seperti saudara. Suatu ketika sahabat yg tianghoa ini kuliah ke eropa. Beberapa tahun kemudian dia kembali ke tanah air dan sdh memeluk islam, dia mendapatkan hidayahnya di Eropa.  

Ketika btemu dgn sahabatnya, dia pun marah dan menegur sahabatnya yg muslim itu, 'selama ini engkau tnyata tdk pernah peduli kpdku' sahabatnya pun heran, 'bukankah selama ini kt besar dan tumbuh bersama, kau pun tau betapa aku sdh menganggapmu seperti seorang saudara'. 'iya tp kau tidak pernah sekalipun mengabarkan ttg kebenaran islam kpdku, aku mendapatkan hidayah nanti setelah aku pergi ke Eropa, bagaimana klo seandainya sy tidak ke Eropa dan kau pun tdk pernah mengabarkan ttg islam kpdku jk sj aku mati dlm keadaan kafir saat itu, mgkn aku akan menuntutmu di akhirat krn kau menyimpan kebenaran itu tanpapernah sekalipun menyampaikanya kpdku'.

Budaya saling mengingatkan adalah tradisi islam yg sdh di praktekkan sejak awal islam ini tersebar. Tanda kecintaan kita pd sesama. Dan ttg islam lihatlah Abu Bakar Assiddiq, bgtu mendapatkan hidayah islam tanpa menunggu lama diapun segera mencari org2 yg disayanginya u mengabarkan ttg islam krn dia yakin benar akan  kebaikan yg ada pd islam dan dia tdk ingin mendapatkanx sendiri. Itulah dakwah kawan, semua krn cinta :).

Sama seperti kita, kalo dapat warung bakso yang enak misalnya, kita pasti akan memberitahukan dan merekomendasikannya ke orang-orang agar orang lain mencobanya juga. Nah islam ini kan the way of life, pernahkah kita menawarkan islam sebagai the way of life? ato jangan-jangan kt belum merasa dan mempraktekkan bahwa islam ini adalah rahmatan lil alamin, sehingga kita sungkan untuk menawarkannya (mengajarkannya) kepada orang lain.

Hmm...  seandainya sj suatu saat ada yg bertanya kpdmu untuk menjelaskan islam yg selama ini kau yakini, kira2 penjelasan seperti apakah yg akan kau berikan kawan? di indonesia mungkin kt berada dlm mayoritas lingkungan yang muslim, gimana jika suatu ketika kamu ke luar negri dan bertemu org yang ingin belajar ttg islam? 
Mari terus belajar dan menyampaikan ttg betapa indahnya islam ini.

Friday, July 20, 2012

BerdEBar-DeBaR mENYamBuT mu waHai RaMadHan

Sore tadi menjelang magrib tiba-tiba saja Aku diliputi bermacam-macam perasaan yg bercampur aduk. Haru, bahagia, dan berdebar-debar rasanya seperti sedang menunggu datangnya sesuatu yg begitu di damba. Ramadhan... Kembali hadir, teringat lg ramadhan tahun lalu yg rasa-rasax masih begitu jauh dari sempurna, dan tahun ini alhamdulillah diberikan kesempatan lagi oleh Allah untuk bisa bertemu ramadhan. Sungguh kawan bahagia rasanya sampai seorg kawan sempat bertanya kenapa mata ta merah? Ya ini bekas keharuan yg sempat hadir melepas mentari sya'ban dan menyambut hari penuh berkah, ramadhan. Marhaban ya ramadhan. 

Oh ya ada sebuah taujih dari ust. ramli, semoga bs menambah semangat kita menyambut datangnya ramadhan. Dalam Kamus Besar Bahasa Indonesia, kata "marhaban" diartikan sebagai "kata seru untuk menyambut atau menghormati tamu (yang berarti selamat datang)." Ia sama dengan ahlan wa sahlan yang juga dalam kamus tersebut diartikan "selamat datang." Walaupun keduanya berarti "selamat datang" tetapi penggunaannya berbeda. Para ulama tidak menggunakan ahlan wa sahlan untuk menyambut datangnya bulan Ramadhan, melainkan "marhaban ya Ramadhan". Ahlan terambil dari kata ahl yang berarti "keluarga", sedangkan sahlan berasal dari kata sahl yang berarti mudah. Juga berarti "dataran rendah" karena mudah dilalui, tidak seperti "jalan mendaki". Ahlan wa sahlan, adalah ungkapan selamat datang, yang dicelahnya terdapat kalimat tersirat yaitu, "(Anda berada di tengah) keluarga dan (melangkahkan kaki di) dataran rendah yang mudah." Marhaban terambil dari kata rahb yang berarti "luas" atau "lapang", sehingga marhaban menggambarkan bahwa tamu disambut dan diterima dengan dada lapang, penuh kegembiraan serta dipersiapkan baginya ruang yang luas untuk melakukan apa saja yang diinginkannya. Dari akar kata yang sama dengan "marhaban", terbentuk kata rahbat yang antara lain berarti "ruangan luas untuk kendaraan, untuk memperoleh perbaikan atau kebutuhan pengendara guna melanjutkan perjalanan." Marhaban ya Ramadhan berarti "Selamat datang Ramadhan" mengandung arti bahwa kita menyambutnya dengan lapang dada, penuh kegembiraan; tidak dengan menggerutu dan menganggap kehadirannya "mengganggu ketenangan" atau suasana nyaman kita. 

Marhaban ya Ramadhan, kita ucapkan untuk bulan suci itu, karena kita mengharapkan agar jiwa raga kita diasah dan diasuh guna melanjutkan perjalanan menuju Allah SWT. Ada gunung yang tinggi yang harus ditelusuri guna menemui-Nya, itulah nafsu. Di gunung itu ada lereng yang curam, belukar yang lebat, bahkan banyak perampok yang mengancam, serta iblis yang merayu, agar perjalanan tidak melanjutkan. Bertambah tinggi gunung didaki, bertambah hebat ancaman, rayuan, semakin Bertambah tinggi gunung didaki, bertambah hebat ancaman dan rayuan, semakin curam dan ganas pula perjalanan. Tetapi, bila tekad tetap membaja, sebentar lagi akan tampak cahaya benderang, dan saat itu, akan tampak dengan jelas rambu-rambu jalan, tampak tempat-tempat indah untuk berteduh, serta telaga-telaga jernih untuk melepaskan dahaga. Dan bila perjalanan dilanjutkan akan ditemukan kendaraan Ar-Rahman untuk mengantar sang musafir bertemu dengan kekasihnya, Allah Wallahu'alam.

Wednesday, April 25, 2012

ShaRinG teNtAng SaFaR

Setiap kali diajak untuk turun jaulah ato bersafar sy selalu senang dan berusaha untuk menyempatkan diri. Apalagi kalo perjalanan safar itu bersama saudara2 seperjuangan ato menemani ustad ke daerah-daerah. ada banyak pelajaran yg bisa kita jumpai selama perjalanan. ada beberapa dari hadis mulia yg kita baca pada buku-buku dan kita cb praktekkan dalam amal nyata. intinya bersafar itu menyenangkan. belum lagi kalo disambut dengan kuliner-kuliner heheheh....

salah satu doa yang makbul adalah doanya orang yg sedang safar. nah itu dia salah satu keistimewaannya. doa-doa kita diijabah oleh Allah. sy perhatikan beberapa ikhwa kalo sedang safar doanya khusuk sekali. mgkn karena mengingat hadist tadi. makanya sy biasa berdoa juga dalam hati sembari melihat dianya yg sedang khusuk berdoa itu, "duhai Allah kabulkanlah doa saudara ku ini. berilah umur yg berkah, kurniakan riski yg halal, sakinah dalam rumah tangganya, mudahkan segala urusannya" ato mendoakan ttg keinginan-keinginannya dan ttg masalahnya yg sempat ia certitakan selama perjalanan. nah bukankah doa seorang saudara kepada saudaranya tanpa diketahuinya itu adalah doa yg makbul? :D jadi makbulnya double kan yah... satu krn dia sedang safar + didoakan sama saudaranya. Dahsyat kan?? dan bukankah malaikat juga mengaminkan doa seorang saudara yg mendoakan saudaranya itu seraya berkata "Amiin. Engkau akan mendapatkan semisal dengan saudaramu tadi."  kalo sudah begitu bukankah ada perkataan, seorang sahabat itu adalah yg sering menyebut namamu dalam doa-doanya. ah... bertambah lagi ikatan hati kt. makanya umar bin khattab pernah bertanya kpd seseorang yg ingin memberi kesaksian akan pribadi sahabatnya. salah satu pertanyaannya adalah "sudahkah engkau melakukan perjalanan bersamanya?"krn disana kau akan lihat pribadinya apalagi jika menghadapi masa2 sulit dlm perjalanan.

Thursday, April 5, 2012

GuRu

Siang kemarin menyempatkan diri untuk menjenguk saudaraku Recca yang sedang di rawat di ruang palem RSWS. Waktu pulang sempat bertemu dengan guru-guru SMA ku yang juga mau menjenguk Recca.  ku llihat dari kejauhan mereka sedang bingung mencari kamar Recca. Sy pun menghampiri menyapa dan memperkenalkan diri kalo saya adalah muridnya dulu waktu di sma 5 makassar sambil mengantar mereka ke kamar yg di cari. sebagian masih mengenal ku, sebagian sepertinya guru baru.

Teman ku pernah bercerita kepadaku, kalo ibunya adalah seorang guru. Dan kata ibunya, setiap guru itu akan sangat bahagia jika diluar sana, ketika di jalan, di rumah sakit, di pasar, ato dimana saja ada yang menyapanya dan  memperkenalkan diri sebagai muridnya dulu. Apapun keadaan  sang  ‘mantan’ murid itu saat ini, tukang sapu jalan kah, cleaning service kah, profesi dokter kah, ato pengusaha sukses, tetap saja sapaan itu adalah penghargaan  yang sangat menyanjung. Itulah mungkin bentuk tanda jasa yang bisa kita sematkan padanya.

Jadi kawan, jika ada momen2 dimana kau bertemu dengan guru-gurumu maka sapalah mereka. Dan akan kau lihat semburat kebahagian yang hadir di wajah mereka. Dan pasti pertanyaan selanjutnya adalah tentang dirimu, dan jika dirimu saat itu datang dengan pakaian  kesuksesan dengan sederet prestasi maka akan bertambah bahagia mereka melihat muridnya telah menjadi “sesuatu” :D.

Dan seperti itu yang saya lihat kemarin. dan ingin menulis ini buat mu kawan agar kita tidak pernah lupa pada guru-guru kita. Masih teringat dengan jelas kan wajah  guru-guru ta waktu di TK dulu, di SD, SMP, SMA sampai dosen2 kita. Guru-guru kita dalam “lingkaran’ kecil, guru-guru kita dalam diskusi-diskusi, guru-guru kita dalam  perjlan waktu kt di dunia.  Dan bersemangatlah untuk jadi seperti mereka karena pekerjaan sebagai guru adalah pekerjaan  mulia. Yang pahalanya terus mengalir walau jasad kita telah bebujur kaku di liang lahat yang sempit.